Home » Populer » Dikemas dalam Bentuk Penajaman Visi Misi, Debat Publik Cabup Cawabup Mubar Digelar 15 November
Ketua KPU Muna Barat, La Tajudin

INSPIRASI SULTRA.COM, LAWORO-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Muna Barat tetap akan menyelenggarakan debat publik calon Bupati dan Wakil Bupati Muna Barat (Mubar), meskipun pilkada Mubar hanya diikuti oleh satu pasangan calon (Paslon) atau lawan kota kosong.

“Dalam hal pilkada yang hanya diikuti oleh satu pasangan calon, maka sesuai ketentuan, debat publik tetap dilaksanakan, hanya konteksnya dikemas dalam bentuk penajaman visi misi. Paslon setelah memperkenalkan diri kemudian menyampaikan visi misi dan programnya, lalu dipertajam oleh tim panelis melalui pertanyaan-pertanyaan dari tim panelis,”jelas Ketua KPU Mubar, La Tajuddin.

Terkait pelaksanaan debat, pihak KPU Mubar telah menentukan waktu pelaksanaannya, yakni Jumat malam, 15 November. Mengenai lokasi pelaksanaan debat, hingga Senin kemarin pihak KPU belum menentukan lokasinya. Dalam penentuan lokasi debat kata Tajuddin akan mempertimbangkan segi kelayakan tempat dan kondisi jaringan. “Kendala yang kami hadapi di Mubar saat ini adalah tempat yang belum memadai dan kondisi jaringan,”ucapnya.

Pemilihan tempat dan jaringan ini kata Tajuddin sangat penting mengingat pelaksanaan debat ini akan dihadiri oleh Paslon beserta tim pendukungnya, serta akan disiarkan secara live oleh salah satu stasiun televisi nasional dalam durasi 120 menit. “Kalau pelaksanaannya di luar ruangan, dikhawatirkan jika terjadi hujan maka peralatan penyiaran akan terganggu dan siaran akan terhenti,”paparnya.

Tajuddin mengatakan, pihak KPU telah melakukan survey di dua stasiun televisi nasional, Metro TV dan TV One. “Untuk menentukan stasiun televisi yang akan menyiarkan secara langsung pelaksanaan debat publik ini kami serahkan ke pihak sekretariat,”ucapnya.

Tajuddin berharap, seluruh masyarakat Mubar yang tersebar di wilayah daratan, pesisir dan kepulauan dapat menyaksikan jalannya debat kandidat Cabup dan Cawabup Mubar ini melalui media televisi di rumahnya masing-masing. “Kami juga sengaja memilih waktu malam hari, karena pada siang hari masyarakat akan sibuk dengan aktifitasnya masing-masing, baik di kantor, ladang maupun di laut. Kami berharap debat yang berlangsung malam hari ini bisa disaksikan oleh seluruh masyarakat melalui media televisi di rumah masing-masing,”jelasnya.

Debat publik ini kata Tajuddin merupakan momen penting bagi seluruh masyarakat Mubar untuk mendengarkan dan menyaksikan langsung debat kandidat Cabup dan Cawabup. “Kami juga berharap, penyiaran debat publik ini juga dapat meningkatkan partisipasi pemilih pada pilkada Mubar tanggal 27 November mendatang,”pungkas Tajuddin. (Redaksi/Admin)

Baja Juga

Comment

News Feed

Peringati Hakordia, KPPN Raha Kampanyekan Gerakan Anti Korupsi

Sen, 9 Des 2024 09:39:02am INSPIRASI SULTRA.COM, MUNA-Memperingati Hati Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) yang diperingati setiap tanggal 9 Desember, Kantor Pelayanan...

Gandeng BRIN, Pemkab Muna Latih 60 Pelaku UMKM Gula Semut dan Kolang Kaling

Rab, 4 Des 2024 02:17:08pm INSPIRASI SULTRA.COM,MUNA-Pemerintah Kabupaten Muna terus menunjukkan komitmennya untuk mengembangkan produk-produk unggulan yang ada di desa yang...

KPU Muna Gelar Pleno Rekapitulasi Hasil Perhitungan Perolehan Suara Pilkada 2024

Sel, 3 Des 2024 11:18:36am INSPIRASI SULTRA.COM, MUNA-Senin (2/12) Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Muna mulai menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil perhitungan...

Ketua DPC Demokrat Muna Ucapakan Selamat atas Kemenangan Paslon Bachrun-Asrafil

Jum, 29 Nov 2024 10:50:28am INSPIRASI SULTRA.COM, MUNA-Kendati belum ada penetapan resmi dari Komisi Pemilihan Umum mengenai hasil pilkada Muna tahun 2024, namun Ketua Dewan...

Bachrun-Asrafil Klaim Raup Kemenangan Pilkada Muna 45,36 Persen

Kam, 28 Nov 2024 08:43:19am INSPIRASI SULTRA.COM, MUNA-Pesta demokrasi pemilihan serentak Bupati dan Wakil Bupati Muna tanggal 27 November telah usai. Pasangan calon Bupati dan...

Bachrun : Siapapun Pemenangnya Adalah Kehendak Allah SWT

Rab, 27 Nov 2024 08:12:13pm INSPIRASI SULTRA.COm, MUNA-Calon Bupati Muna nomor urut satu, H Bachrun Labuta menyalurkan hak suaranya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 011...

Simulasi Pungut Hitung Suara Sukses Digelar, KPU Muna Siap Laksanakan Pilkada Serentak 2024

Rab, 27 Nov 2024 12:58:22am INSPIRASI SULTRA.COM, MUNA-Sabtu (24/11/2024), Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Muna sukses menggelar simulasi pemungutan dan perhitungan suara...

Sukses Gelar Simulasi, KPU Mubar Siap Laksanakan Pilkada Serentak

Rab, 27 Nov 2024 12:46:41am INSPIRASI SULTRA.COM, MUNA-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Muna Barat (Mubar) sukses menggelar simulasi pemungutan dan perhitungan suara pemilihan...

Bachrun Labuta Pimpin Upacara Peringatan HGN di Muna

Rab, 27 Nov 2024 12:39:35am   *Guru Hebat Indonesia Kuat INSPIRASI SULTRA.COM, MUNA-Plt Bupati Muna, H Bachrun Labuta memimpin upacara peringatan Hari Guru Nasional (HGN)...

Benteng Lasiapamu dan Benteng Tiworo Akan Diusul Jadi Cagar Budaya

Sen, 25 Nov 2024 06:10:14am INSPIRASI SULTRA.COM, LAWORO-Dua benteng bersejarah di Kabupaten Muna Barat (Mubar) yakni Benteng Lasiapamu yang terletak di Desa Madampi Kecamatan...