INSPIRASI SULTRA.COM, RAHA-Proses pengerjaan mega proyek pengaman pantai Sarana Olah Raga (SOR) La Ode Pandu Raha terus dikebut. Proyek yang dibangun menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) tahun 2025 ini dijadwalkan rampung akhir Desember 2025.
Pithar, Pengawas Lapangan PT Pinar Jaya Perkasa (PJP) selaku kontraktor pelaksana proyek menyebutkan, saat ini progres kegiatan proyek telah mencapai 40 persen. “Kami komitmen untuk menyelesaikan proyek ini tepat waktu dengan kualitas terbaik. Progres 40% ini adalah bukti kerja keras tim kami di lapangan, dan kami yakin dengan perencanaan yang matang serta dukungan dari semua pihak, target penyelesaian akan tercapai,” ucapnya.
Dalam pelaksanaan proyek ini perusahaan berskala nasional ini juga memberdayakan sumberdaya lokal Kabupaten Muna, seperti tenaga kerja lapangan, menyewa alat berat milik perusahaan lokal hingga pada penggunaan material untuk konstruksi.
Pengaman pantai SOR ini diharapkan akan menjadi pelindung wilayah pesisir dari ancaman abrasi pantai dan gelombang pasang. Selain memberi fungsi perlindungan, proyek ini juga dapat menambah nilai estetika perwajahan Kota Raha sebagai ‘gerbang’ masuk Kota Raha .
Saat ini SOR La Ode Pandu menjadi pusat kegiatan olahraga, rekreasi dan kuliner masyarakat Kota Raha. Setiap hari, SOR selalu ramai dengan berbagai macam kegiatan masyarakat.
Masuknya proyek pengaman pantai SOR Raha tak lepas dari peran dan perjuangan pimpinan Komisi V DPR RI, Ridwan Bae melalui Kementrian Pekerjaan Umum. (TIM REDAKSI)
					
					
Comment